sayang, kita alien. dua ekor alien dari planet yang masing-masing berbeda. kita dua ekor, karena kita sedikit tidak manusiawi dalam mengasihani perasaan orang lain. planet kita masing-masing benar-benar subur dan sejahtera. planet sempurna yang memberikan kesempurnaan yang kita butuhkan.
sayang, kebutuhan itu lalu dikalahkan oleh keinginan kita. kita terbang jauh, tidak lagi menoleh ke belakang, dan menuju planet baru. planet baru yang hanya berisi kamu dan aku. sayang, ternyata kita bahkan di galaksi lain. galaksi di luar galaksi planet-planet yang kita huni sebelumnya. jauh. benar-benar jauh. sayang, kita bersama, menyatu, dan melekat erat di planet baru itu. pada keadaan itu, kita tidak lagi tahu atau mau tahu dengan planet asal kita masing-masing. planet lama yang lama-kelamaan kering dan gersang ditingglkan oleh kita.
sayang, diri kita telah terlarut dalam atmosfer planet baru itu. jalan pulang menuju planet asal kita kemudian semakin samar. hampir hilang. entahlah. mungkin akan benar-benar hilang. atau pesawat luar angkasa milik kita yang rusak total dan tak bisa mengantarkan kita pulang. kita sendiri yang merusaknya, sayang.
sayang, kita punya bahasa sendiri. bahasa yang hanya hidup di antara kita. kita berkomunikasi dengan isyarat. dengan mata yang saling menyorot tajam dan dalam, dengan bibir tanpa suara, dengan jari yang saling menggenggam. kita sungguh tidak mampu berkomunikasi dengan cara orang pada umumnya. atau dengan cara yang kita pakai di planet asal kita.
sayang, kita dua ekor alien dengan hati yang masing-masing compang-camping. hati yang hanya tampak cantik saat bersanding satu sama lain. kita juga memantrai udara yang menyelimuti planet kita dengan terlalu sakti, sayang. udara itu semakin pekat menyesakkan paru-paru kita sampai kita tak lagi mampu lepas darinya. kita tak bisa lagi menembus lapisan udara itu untuk meloloskan diri keluar dari planet kita.
sayang, kita terperangkap di planet ini. kita mencinta. kemudian tak tahu apa-apa lagi. apapun.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar